Beritaterheboh.com - Aktivis Ratna Sarumpaet mengaku berbohong dengan membuat cerita bahwa ia dikeroyok.
Dalam jumpa pers di kediamannnya di kawasan Kampung Melayu Kecil V, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (3/10/2018), Ratna menyampaikan klarifikasinya.
Berikut pernyataan lengkap Ratna:
Saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran kawan-kawan wartawan.
Pada saat saya merasa telah melakukan kesalahan, kalian tidak menjauh.
Saya mohon apa pun yang saya sampaikan hari ini sesuatu yang berguna yang membuat kegaduhan dalam dua hari terakhir ini mereda dan membuat kita semua bisa saling memaafkan.
Tanggal 21, saya mendatangi rumah sakit khusus bedah, menemui dokter Sidik Mihardja, ahli bedah plastik.
Kedatangan saya ke situ karena kami sepakat beliau akan menyedot lemak di pipi kiri-kanan saya.
Dokter Sidik adalah dokter ahli bedah plastik yang saya percaya, saya sudah tiga-empat kali ke sana.
Tetapi setelah operasi dijalankan pada tanggal 21, tanggal 22 pagi saya bangun saya melihat muka saya lebam-lebam secara berlebihan, atau secara tidak seperti yang saya alami biasanya.
Waktu dokter Sidik visit, saya tanya ini kenapa begini, dia bilang itu biasa.
Intinya begitu, jadi apa yang saya katakan ini akan menyanggah bahwa ada penganiayaan, oke.
Bahwa betul saya ada di dokter Sidik pada hari itu, dan ketika saya dijadwalkan pulang, lebam-lebam di muka saya masih ada, seperti ada kebodohan yang saya enggak pernah bayangkan bisa saya lakukan dalam hidup saya.
Saya pulang seperti membutuhkan alasan pada anak saya di rumah, kenapa muka saya lebam-lebam dan memang saya ditanya kenapa, dan saya jawab dipukul orang.
Jawaban pendek itu dalam satu minggu ke depannya akan terus dikorek, namanya juga anak lihat muka ibunya lebam-lebam kenapa, dan saya enggak tahu kenapa dan saya enggak pernah membayangkan terjebak dalam kebodohan seperti ini, saya terus mengembangkan ide pemukulan itu dengan beberapa cerita seperti yang diceritakan.
Ada kebenarannya dengan apa yang saya katakan kepada anak-anak saya.
Jadi selama seminggu lebih cerita itu hanya berputar-putar di keluarga saya dan hanya untuk kepentingan saya berhadapan dengan anak anak saya, tidak ada hubungannya dengan politik, tidak ada hubungannya untuk luar.
Tapi setelah sakit di kepala saya mereda dan saya mulai berhubungan dengan pihak luar, saya enggak tahu bagaimana saya memaafkan ini kelak, kepada diri saya, tapi saya kembali dengan kesalahan itu bahwa saya dipukuli.
Jangan dikira saya mencari pembenaran, enggak, ini salah.
Apa yang saya lakukan sesuatu yang salah.
Ketika sampai ketemu Fadli Zon datang ke sini, cerita itu yang sampai ke dia.
Iqbal saya panggil ke sini, cerita itu juga yang berkembang dalam percakapan.
Dan hari Selasa, tahu-tahu foto saya sudah beredar di seluruh media sosial, saya enggak sanggup baca itu, ada beberapa peristiwa yang membawa saya ke Pak Djoksan (Djoko Santoso), membawa saya ke Pak Prabowo, bahkan di depan Pak Prabowo, orang yang saya perjuangkan, orang yang saya cita-citakan memimpin bangsa ini ke depan, mengorek apa yang terjadi pada saya, saya juga masih melakukan kebohongan itu, sampai kita keluar dari lapangan polo kemarin, saya tetap diam, saya biarkan semua bergulir dengan cerita itu.
(Di) lapangan polo, saya merasa betul ini salah.
Waktu saya berpisah dengan Pak Prabowo, Amien Rais, saya tahu dalam hati ini saya salah, tetapi saya enggak mencegat mereka, itu yang terjadi.
Jadi tidak ada penganiayaan, itu hanya cerita khayal entah diberikan oleh setan mana ke saya, dan berkembang seperti itu.
Saya tidak sanggup melihat bagaimana Pak Prabowo membela saya dalam sebuah jumpa pers, saya enggak sanggup melihat sahabat-sahabat saya membela saya dalam pertemuan yang digelar di Cikini.
Saya shalat malam tadi malam berulang kali dan tadi pagi saya mengatakan kepada diri saya, setop.
Saya panggil anak-anak saya, saya minta maaf kepada anak-anak saya, saya meminta maaf kepada orang-orang yang membantu saya di rumah ini yang selama sekian hari ini saya selalu bohongi.
Bohong itu perbuatan yang salah dan saya tidak punya jawaban bagaimana mengatasi kebohongan kecuali mengakui dan memperbaikinya.
Mudah-mudahan dengan itu, semua pihak yang terdampak dengan perbuatan saya ini mau menerima bahwa saya hanya manusia biasa, perempuan yang dikagumi banyak orang itu juga bisa tergelincir.
Untuk itu melalui forum ini juga saya dengan sangat memohon maaf kepada Pak Prabowo terutama, kepada Pak Prabowo Subianto yang kemarin dengan tulus membela saya, membela kebohongan yang saya buat.
Saya tidak tahu apa rencana Tuhan dari semua ini, tetapi saya berjanji akan memperbaiki semua ini, dan memulihkan perjuangan kami yang sekarang ini sedang terhenyak.
Saya mohon maaf kepada Bapak Amien Rais yang juga dengan sabar mendengar kebohongan saya kemarin dan ikut jumpa pers, saya minta maaf kepada teman-teman seperjuangan di koalisi 02, sekarang ini saya melukai hati kalian, saya ini membuat kalian marah, demi Allah saya tidak berniat seperti itu dan saya berharap Tuhan memberi saya kekuatan kepada kita semua agar kejadian ini tidak mempengaruhi perjuangan kita.
Saya juga minta maaf kepada ibu-ibu, emak-emak, yang selalu menyebut nama saya di dalam perjuangannya.
Aku tahu kalian kecewa, tetapi begitulah hidup kita lihat, bukan bagaimana Anda melihat aku, tetapi bagaimana kita melihat rakyat.
Saya ingin tetap emak-emak berjuang di garis itu.
Ratna could be somebody, could be nobody, tetapi kalian adalah emak-emak Indonesia yang terus berjuang.
Aku juga meminta maaf kepada semua pihak, semua yang terkena dampak dari apa yang saya lakukan, saya juga meminta maaf kepada semua pihak yang selama ini mungkin dengan suara keras saya kritik, kali ini berbalik ke saya.
Kali ini saya pencipta hoaks terbaik ternyata, menghebohkan sebuah negeri.
Mari kita semua mengambil pelajaran dari semua ini, bangsa kita ini sedang dalam keadaan tidak baik.
Seperti yang saya lakukan ini, seperti yang kita hebohkan selama ini, adalah sesuatu yang tidak penting, mari kita hentikan.
Saya minta maaf saya tidak akan memberikan kesempatan tanya-jawab karena sensitifnya persoalan ini dan saya takut kita jadi salah mengerti.
Saya sudah memberikan pernyataan, tolong itu diterima dengan baik.
Dengan adanya klarifikasi ini, saya meminta agar tidak ada lagi polemik setelah hari ini.
Atas klarifikasi Ratna Sarumpaet, akun Partai Sosmed yang pertama kali membongkar kedok Ratna Sarumpaet dirawat di RSK Bina Estetika membuat kultwit yang jadi pergunjingan baru warganet dan menempati viral #2 di Twitter land
Berikut kutipannya:
1. Sekarang mereka ramai2 mengorbankan Ratna Sarumpaet ya? Padahal sejak awal mereka tahu tak ada pengeroyokan tapi ngotot bikin drama pengeroyokan.
Itulah mengapa kemarin kami tantang dgn tweet seperti ini.
2 .Gerombolan itu tahu betul tak ada pengeroyokan tapi ngotot bikin drama. Hal ini bisa dilihat dari tweet Mustofa Nahra. Diantara gerombolannya dialah yg paling licik.Sekarang mereka ramai2 mengorbankan Ratna Sarumpaet ya? Padahal sejak awal mereka tahu tak ada pengeroyokan tapi ngotot bikin drama pengeroyokan.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
Itulah mengapa kemarin kami tantang dgn tweet seperti ini. pic.twitter.com/mQF5tShLdX
Jika benar terjadi pengeroyokan maka tweet @AkunTofa tak akan normatif begini. Kali
3 .Dan jika sekarang mereka mengorbankan Ratna Sarumpaet, itu hanya membuktikan betapa jahatnya gerombolan itu. Merekalah yg menempatkan Ratna Sarumpaet pada posisi hoax itu lalu setelah terbongkar mereka pula yg menyalahkannya. Padahal sejak awal mereka tahu tidak ada penyeroyokanGerombolan itu tahu betul tak ada pengeroyokan tapi ngotot bikin drama. Hal ini bisa dilihat dari tweet Mustofa Nahra. Diantara gerombolannya dialah yg paling licik.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
Jika benar terjadi pengeroyokan maka tweet @AkunTofa tak akan normatif begini. Kali ini dia main aman. pic.twitter.com/vAYcK52LU4
4 .Bagi yg mengikuti kasus ini dgn baik akan tahu bahwa sejak 21 September tidak satu kali pun Ratna Sarumpaet mengesankan dirinya dikeroyok, apalagi bikin statement tentang itu. Tweet2nya masih tetap garang seperti biasa. Artinya bukan dia yg bikin drama.Dan jika sekarang mereka mengorbankan Ratna Sarumpaet, itu hanya membuktikan betapa jahatnya gerombolan itu. Merekalah yg menempatkan Ratna Sarumpaet pada posisi hoax itu lalu setelah terbongkar mereka pula yg menyalahkannya. Padahal sejak awal mereka tahu tidak ada penyeroyokan pic.twitter.com/RarAfo6qhv— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
5 .Bahkan tanggal 2 Oktober pagi Ratna Sarumpaet masih membantah alami kekerasan fisik. Tapi setelah tweet @cumarachel yg memicu kehebohan dan pertemuan dgn @fadlizon kondisinya jadi berbedaBagi yg mengikuti kasus ini dgn baik akan tahu bahwa sejak 21 September tidak satu kali pun Ratna Sarumpaet mengesankan dirinya dikeroyok, apalagi bikin statement tentang itu. Tweet2nya masih tetap garang seperti biasa. Artinya bukan dia yg bikin drama.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
6 .Bukan Ratna Sarumpaet yg mengumumkan dirinya di keroyok pada publik tapi Prabowo dan gerombolannya. Justru hoax pengeroyokan Ratna Sarumpaet itu dirayakan untuk menyudutkan pemerintah.Bahkan tanggal 2 Oktober pagi Ratna Sarumpaet masih membantah alami kekerasan fisik. Tapi setelah tweet @cumarachel yg memicu kehebohan dan pertemuan dgn @fadlizon kondisinya jadi berbeda https://t.co/SUj7kmA7eo— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
7 .Kesimpulannya, drama hoax ini bukanlah karya Ratna Sarumpaet tetapi inisiatif mereka yg sekarang ini justru ramai2 menyalahkannya setelah hoax terbongkar.Bukan Ratna Sarumpaet yg mengumumkan dirinya di keroyok pada publik tapi Prabowo dan gerombolannya. Justru hoax pengeroyokan Ratna Sarumpaet itu dirayakan untuk menyudutkan pemerintah.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
8 .Berhubung hoax sudah terbongkar secara telak, maka tak ada jalan keluar lain untuk menyelamatkan muka Prabowo selain mengorbankan Ratna Sarumpaet.Kesimpulannya, drama hoax ini bukanlah karya Ratna Sarumpaet tetapi inisiatif mereka yg sekarang ini justru ramai2 menyalahkannya setelah hoax terbongkar.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
9 .Orang2 seperti @fadlizon, @Dahnilanzar, @cumaracheI, @LawanPoLitikJW dll itu kemarin dengan gagahnya sok tahu memberi konfirmasi pada media tentang adanya pengeroyokan terhadap Ratna Sarumpaet, sekarang justru ramai2 cuci tangan menyalahkan diaBerhubung hoax sudah terbongkar secara telak, maka tak ada jalan keluar lain untuk menyelamatkan muka Prabowo selain mengorbankan Ratna Sarumpaet.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
. .Orang2 seperti @fadlizon, @Dahnilanzar, @cumaracheI, @LawanPoLitikJW dll itu kemarin dengan gagahnya sok tahu memberi konfirmasi pada media tentang adanya pengeroyokan terhadap Ratna Sarumpaet, sekarang justru ramai2 cuci tangan menyalahkan dia— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
10 .Oya, satu hal lagi. Alasan Ratna berbohong untuk memberi alasan pada anaknya tidak masuk akal. Sebab bukti2 menunjukkan justru dia bayar operasi plastik pakai lewat rekening anaknya. Artinya tak mungkin anaknya tak tahu dia operasi plastikDemikian kira2 kejam sekaligus pengecutnya gerombolan itu. Semoga waspada.— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
Oya, satu hal lagi. Alasan Ratna berbohong untuk memberi alasan pada anaknya tidak masuk akal. Sebab bukti2 menunjukkan justru dia bayar operasi plastik pakai lewat rekening anaknya. Artinya tak mungkin anaknya tak tahu dia operasi plastik— PS (@PartaiSocmed) October 3, 2018
from Berita Heboh https://ift.tt/2O2QsGd
via IFTTT
0 comments:
Post a Comment